Profil


PROFIL SMP IT AL-ISLAM KUDUS

Nama Sekolah SMPIT AL - ISLAM KUDUS
NSS / NDS / NPSN 204031902018 / C 10012001 / 20317562
Alamat Jalan Kampus 1 Jl. Veteran Gang Utama, Glantengan Kudus
Kampus 2 Jl. Kh. Moh Arwani, Singocandi, Kudus
Koordinat Kampus 1 Longitude : 6°48'11.4" Latitude : 110°50'31.8"
Kampus 2 Longitude : 6°47'15.0" Latitude : 110°50'23.9"
No. Telp./HP (0291) 4247133
Nama Yayasan Yayasan Perguruan Al – Islam Kudus
Alamat Yayasan Jalan Veteran No. 8 Kudus
Nama Kepala Sekolah FIKA INDRIYANI, S.Pd
Jenjang Akreditasi Terakreditasi A
Tahun Didirikan 1958
Tahun Beroperasi 1958
Kepemilikan Tanah Yayasan Perguruan Al - Islam Kudus
Status Tanah Milik Yayasan
Luas Bangunan 1.755 m²
Luas Tanah 3640 m²

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Al - Islam  ( SMP IT AL - ISLAM ) Kudus, pada hakikatnya adalah sekolah yang mengimplementasikan konsep pendidikan Islam berlandaskan Al Quran dan As Sunnah. Istilah “terpadu” dalam hal ini maksudnya adalah Islam yang utuh menyeluruh, integral, bukan parsial, syumuliah bukan juz’iyah. Hal ini menjadi semangat utama dalam gerak da’wah di bidang pendidikan sebagai “perlawanan” terhadap pemahaman sekuler, dikotomi, juz’iyah.

Dalam aplikasinya, SMP IT Al – Islam Kudus menerapkan pendekatan penyelenggaraan dengan memadukan pendidikan umum dan pendidikan agama menjadi satu jalinan kurikulum. Dengan pendekatan ini, semua mata pelajaran dan semua kegiatan sekolah tidak lepas dari bingkai ajaran dan pesan nilai islam. Tidak ada dikotomi, tidak ada keterpisahan, tidak ada “sekulerisasi” dimana pelajaran dan semua bahasan lepas dari konteks kemaslahatan kehidupan masa kini dan masa depan. Pelajaran umum seperti matematika, IPA, IPS, Bahasa, Jasmani/kesehatan, ketrampilan dibingkai dengan pijakan, pedoman, dan panduan Islam. Sementara di pelajaran agama, kurikulum dipercaya dengan pendekatan-pendekatan konteks kekinian dan kemanfaatan, serta kemaslahatan.

SMP IT Al – Islam Kudus juga menekankan keterpaduan dalam metode pembelajaran sehingga dapat mengoptimalkan ranah kognitif, afektif dan konatif. Implikasi dari keterpaduan ini menuntut pengembangan pendekatan proses pembelajaran yang kaya, variatif dan menggunakan media serta sumber belajar yang luas dan luwes. Metode pembelajaran menekankan penggunaan dan pendekatan yang memicu dan memacu optimalisasi pemberdayaan otak kiri dan otak kanan. Pembelajaran di SMP IT Al – Islam Kudus ini dilaksanakan dengan pendekatan berbasis (a) problem solving yang melatih siswa berpikir kritis, sistematis, logis dan solutif ; (b) berbasis kreatifitas yang melatih siswa untuk berpikir orsinal, luwes (fleksibel) dan lancar serta imajinatif. Keterampilan melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat dan penuh maslahat bagi diri dan lingkungannya.

SMP IT Al – Islam Kudus juga memadukan pendidikan aqliyah, ruhiyah, dan jasadiyah. Artinya berusaha mendidik siswa menjadi anak yang berkembang kemampuan akal dan intelektualnya, meningkat kualitas keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah SWT, terbina akhlak mulia, dan juga memiliki kesehatan, kebugaran dan keterampilan dalam kehidupan sehari-hari. Disamping itu SMP IT Al – Islam Kudus juga memadukan keterlibatan dan partisipasi aktif lingkungan belajar yaitu sekolah, rumah dan masyarakat. Sekolah selalu mengoptimalkan dan sinkronisasi peran guru, orangtua dan masyarakat dalam proses pengelolaan sekolah dan pembelajaran sehingga terjadi sinergi yang konstruktif dalam membangun kompetensi dan karakter siswa. Orangtua dilibatkan secara aktif untuk memperkaya dan memberi perhatian yang memadai dalam proses pendidikan. Kegiatan ke luara sekolah seperti studi banding siswa merupakan upaya mendekatkan peserta didik terhadap dunia nyata yang ada di tengah masyarakat.

VISI

“ Prestasi Optimal Berdasarkan Imtaq yang Handal Cerdas Religi, Cerdas Intelektual, Cerdas Emosional dan Cerdas Sosial ”


MISI
  1. Mewujudkan organisasi sekolah yang kuat berlandaskan nilai-nilai Islam
  2. Mewujudkan tenaga penddik dan tenaga kependidikan yang memiliki kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional, dan kompetensi sosial.
  3. Mewujudkan sistem pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.
  4. Mewujudkan peningkatan peranserta orangtua peserta didik dan masyarakat terhadap peogram sekolah.
  5. Menanamkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan peserta didik sehari-hari secara berkelanjutan
  6. Mewujudkan peserta didik sebagai insan yang memiliki kecerdasan religi, kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, dan kecerdasan sosial secara berimbang.
    Blogger Comment
    Facebook Comment